Kamis, 02 Juni 2011

PENGGOLONGAN BATUAN

Batu merupakan benda bukan logam yang berwujud padat dank eras. Batu membentuk lapisan luar bumi yang disebut kerak bumi.

Berdasarkan cara terbentuknya ada tiga jenis batuan yaitu :

  1. Batuan Beku
  2. Batuan Endapan (Sedimen)
  3. Batuan Metamorf (Malihan)

BATUAN BEKU

Batuan beku adalah batuan yang terbentuk dari lahar yang telah dingin

Proses pembentukan

letusan gunung berapi à magma panas dari gunung berapi à terbentuk lahar yang bercampur dengan air à lahar membeku akibat suhu dingin à lahar mengeras dan menjadi batuan

Macam-macam batuan beku :

1. Batu Granit

§ Terbentuk dari lava yang membeku dalam waktu yang sangat lama.

§ Mempunyai warna-warna campuran yang indah seperti putih, kelabu, dan jingga.

§ Susunannya keras dan kasar.

§ Sangat baik untuk fondasi galangan kapal, dermaga, pengeras jalan, ubin, dan bahan bangunan lainnya.

§ Terdiri atas 3 jenis mineral yaitu :

1. Feldspar merah muda atau kelabu

2. Kuarsa putih

3. Mineral hitam (mika)

2. Batu Obsidian

§ Merupakan batuan yang keras, licin, berkilau seperti kaca hitam atau hitam.

§ Seringkali disebut batu kaca.

§ Terbentuk dari lahar dingin yang membeku dengan cepat.

§ Berwarna hitam, coklat tua atau merah.

§ Bila dipecah akan membentuk permukaan yang licin menglengkung dengan tepi yang tajam.

§ Dahulu digunakan sebagai ujung tombak atau alat pemotong.

3. Batu Apung

§ Terbentuk dari lava yang mengandung banyak gas.

§ Berwarna keabu-abuan.

§ Memiliki banyak rongga atau lubang.

§ Ringan dan mengapung di air.

§ Dapat digunakan sebagai bahan penggosok alat-alat rumah tangga dan bahan campuran semen.

4. Batu Basalt

§ Terbentuk dari pembekuan lava dan penguapan gas.

§ Terdiri atas kristal-kristal yang sangat kecil.

§ Berwarna hijau keabu-abuan dan berlubang-lubang

BATUAN SEDIMEN (BATUAN ENDAPAN)

Batuan sedimen adalah batuan yang terbentuk karena adanya proses pengendapan (sedimentasi) dari lumpur dan mineral di dasar sungai.

Proses pembentukan

Terjadi pelapukan berbagai macam batuan oleh angin atau air à butiran-butiran mengendap secara berlapis à lapisan semakin lama semakin tebal dan padat akibat tekanan atau beban yang terlalu berat à endapan berangsur-angsur menjadi batauan sedimen.

Contoh batuan sedimen :

1. batu pasir

2. batu gamping

3. batu serpih

4. batu kapur

5. batu bara

6. batu gips

7. batu konglomerat

1. Batu Pasir

§ Terbentuk dari pasir yang dimampatkan oleh tekanan sedimen dan diikat oleh semen alam.

§ Terdiri dari butir-butir pasir kuning dan merah.

2. Batu Kapur

§ Terbentuk dari sisa hewan dan tumbuhan yang telah mati.

§ Berwarna putih, merah, atau keabu-abuan.

§ Jika ditetesi air akan mengeluarkan gas karbondioksida.

3. Batu Gamping

§ Terbentuk dari mineral kalsit atau cangkang / kerangka hewan laut yang hancur dan mengendap.

§ Batu gamping mengeras berlapis-lapis dalam jangka waktu lama.

§ Batu gamping murni berwarna putih.

§ Batu gamping tidak murni berwarna cokelat, kuning, merah, biru, hitam, dan abu-abu.

§ Digunakan untuk pembuatan semen, kertas, kaca, dan bahan bangunan.

4. Batu Konglomerat

§ Terbentuk dari bahan-bahan lepas yang dimampatkan oleh tekanan sediment dan diikat oleh semen alam.

§ Merupakan jenis batuan sedimen yang memiliki butiran paling kasar.

§ Terdiri atas kerikil-kerikil bundar yang permukaannya licin dan dilekatkan oleh butir-butir yang lebih halus (lempung, pasir, atau gamping).

§ Berpori dan tembus air

5. Batu Bara

§ Merupakan jenis batuan sedimen yang berasal dari tumbuhan yang membusuk dan mati jutaan tahun yang lalu.

§ Batu bara berwarna hitam.

§ Dibutuhkan dalam industri modern, misalnya sebagai bahan bakar dan bahan industri baja.

BATU METAMORF (BATU MALIHAN)

Batu metamorf adalah batuan yang berasal dari batuan beku atau sedimen yang mengalami peningkatan tekanan atau suhu.

Proses pembentukan

Pada proses perubahan bentuknya terbentuk cairan yang kaya akan mineral à cairan itu menerobos ke dalam celah-celah batuan sekelilingnya à cairan itu mendingin dan mengendapkan mineral.

Contoh batuan metamorf adalah :

Batu Marmer (pualam)

Batu Kuarsa

Batu Tulis

Batu Sabak

Batu Genes

1. Batu Sabak

§ Merupakan batuan metamorf yang berasal dari batuan sedimen yang berbutir halus.

§ Terbentuk dari batu serpih yang mengalami perubahan karena suhu dan tekanan yang tinggi.

§ Butirannya menyerupai serat kayu sehingga mudah terbelah menjadi bagian yang pipih.

§ Berwarna abu-abu, kehijau-hijauan, hitam ataupun merah.

2. Batu Marmer

§ Termasuk batuan metamorf yang berstruktur sangat indah.

§ Permukaannya mengkilap dan memiliki garis warna lembut melintang.

§ Berasal dari batu kapur yang mengalami perubahan karena tekanan dan suhu yang santa tinggi di dalam bumi.

§ Memiliki kepadatan kristal yang sangat tinggi sehingga dapat dipoles sampai mengkilap.

§ Bila ditetesi asam akan mendesis.

§ Kegunaan untuk batu hiasana, bahan pembuat patung.

3. Batu Kuarsa

§ Merupakan batu yang sangat keras dan berwarna putih atau merah keabu-abuan.

§ Terbentuk dari batu pasir yang terkena suhu dan tekanan yang tinggi.

0 komentar:

Posting Komentar